Ini Daftar Prospek Karier Jurusan Teknik Kimia, Bisa Kerja di Pertambangan

Ini Daftar Prospek Karier Jurusan Teknik Kimia, Bisa Kerja di Pertambangan




Jurusan teknik kimia menjadi salah satu jurusan di bidang sains dan teknologi yang patut dipertimbangkan calon mahasiswa. Alasannya karena jurusan ini memiliki prospek karier yang luas.

Dalam perkuliahan, mahasiswa jurusan ini akan mempelajari sekaligus mengembangkan penelitian terkait molekul, sintesis dan reaksi kimia, yang dirancang untuk keperluan bahan industri.
Nantinya, lulusan teknik kimia akan memiliki kemampuan teori, metode dan praktik dalam memahami ilmu matematika, kimia, fisika, serta berpikir analitis sekaligus kritis.

Nah, bagi kamu yang tertarik kuliah di jurusan teknik kimia berikut ini prospek kariernya dikutip dari CNN Indonesia.

Daftar Prospek Karier Jurusan Teknik Kimia:
1. Food scientist
Lulusan teknik kimia memiliki kemampuan yang dibutuhkan dalam proses pengolahan makanan atau minuman di industri pangan.

Dengan kemampuannya, lulusan teknik kimia akan bertindak sebagai tim analisis untuk menentukan sekaligus meneliti kandungan nutrisi dari bahan makanan sebelum diproduksi.










Ikuti Informasi beasiswa terlengkap via Sosmed dengan klik link dibawah ini :
Facebook : Guru Kita Network
Youtube : Guru Kita Network
Instagram : Kickhery

Posting Komentar untuk "Ini Daftar Prospek Karier Jurusan Teknik Kimia, Bisa Kerja di Pertambangan"